jerseys4s – Halo sobat gamers! Siapa nih yang suka bermain game ps1? Pastinya banyak yang suka dong ya. Play station 1 atau biasanya disingkat Ps1 adalah permainan konsol yang dikembangkan oleh sony pada tanggal 15 november 1995. Game konsol satu ini sudah mengisi momen-momen indah pada masa kecil kita.
Berikut Ini Daftar Game Ps1 Paling Terbaik!
Bagi anda yang belum tahu, sekarang ini kita sudah bisa loh bermain PS1 di pc maupun android. Anda tinggal download emulatornya saja “ePsXe” di Google.
4 Game Ps1 Yang Wajib Kamu Cobain!
Mari kita lihat selengkapnya di bawah ini!
1. Crash Team Racing
Dari namanya saja, Pasti anda sudah tidak asing lagi dengan Game satu ini. Game ini merupakan game balapan yang terkenal pada masanya yang dikembangkan oleh developer Naughty Dog dan dirilis pada tanggal 30 sept 1999.
Di dalam perlombaan, anda memiliki kemampuan untuk saling bertarung dengan menggunakan berbagai macam senjata.
2. Yu-Gi-Oh Forbidden Memories
Siapa yang belum tahu tentang Yu-Gi-Oh? Game kartu yang dikembangkan oleh Konami ini sangat populer di seluruh dunia. Game ini diadaptasi dari manga karya Kazuki Takahashi. Dalam permainan ini, Anda harus melakukan duel dengan musuh untuk mengumpulkan berbagai macam kartu monster. Setiap kartu memiliki nilai serangan dan pertahanan yang berbeda, serta berbagai jenis kartu spell yang dapat digunakan.
3. Harvest Moon: Back to Nature
Game ini merupakan game adventure atau life simulation game yang dikembangkan oleh developer Natsume inc, Marvelous Entertainment inc, Victor interactive Software. Awal cerita game ini, ada satu anak yang harus membantu kebun kakeknya dan ditemani oleh seekor anjing.
Cara bermainya, kamu harus membangun kebun dan memelihara ternak setiap hari, serta mencari istri untuk dinikahi.
4. Tomba 2: The Evil Swine Return
Game ini merupakan game adventure yang dikembangkan oleh developer Whoopee Camp pada tanggal 28 oktober 1999. Awal cerita game ini dimana, Ada satu karakter seorang anak bernama tomba.
Dia memiliki sebuah misi yaitu menyelamatkan kekasihnya yaitu tabby, yang disekap oleh sekelompok babi jahat (evil pig). Dalam penyelamatan tabby, Tomba harus mengumpulkan tas diberbagai tempat supaya bisa menyegel babi jahat.
Baca juga: Game Warnet Yang Bikin Nostalgia Sampe Sekarang !